ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PASIEN JAMKESMAS DIBANDINGKAN DENGAN PASIEN JAMKESDA DI RUANG WIJAYA KUSUMA D RSUD dr. SOEDONO MADIUN TAHUN 2013

Authors

  • Sudarmi - Program Studi S1 Keperawatan STIKES Pemkab Jombang
  • Sestu Retno Dwi Andayani Program Studi S1 Keperawatan STIKES Pemkab Jombang
  • Rodiyah - Program Studi S1 Keperawatan STIKES Pemkab Jombang

Abstract

Pelayanan keperawatan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) dan  Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) telah dilakukan di rumah sakit dr. Soedono Madiun sejak tahun 2007 dengan harapan bisa memuaskan masyarakat di wilayah Jawa Timur bagian Barat, karena Rumah Sakit dr. Soedono Madiun merupakan Rumah Sakit rujukan di wilayah Jawa Timur bagian Barat. Tujuan umum  dalam penelitian ini adalah menganalisis tingkat kepuasan pasien Jamkesmas dibandingkan dengan pasien  Jamkesda di ruang Wijaya Kusuma D RSUD dr. Soedono Madiun.

Desain penelitian dengan desain komparatif dengan menggunakan lembar kuesioner, dengan sampel sebesar 80 responden, untuk pasien Jamkesmas 40 responden dan Jamkesda 40 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling. Data di analisis menggunakan uji statistik Spearman Rank dengan tingkat signifikan 0,003 menggunakan SPSS 19.0 for windows. Jika p < 0,05 maka Ho (Hipotesis Nol) ditolak dan H1 diterima.

Hasil penelitian menunjukkan menunjukkan bahwa hampir seluruhnya pasien Jamkesmas menyatakan sangat puas 32 responden (80%), menyatakan puas 8 responden (20%) dan pasien Jamkesda setengahnya menyatakaan sangat puas 20 responden (50%) dan menyatakan puas 20 responden (50%). Ternyata ada perbedaan tingkat kepuasan pasien Jamkesmas dibandingkan dengan pasien Jamkesda. Pasien Jamkesmas menyatakan sangat puas/kepuasan tinggi 80% sedangkan pasien Jamkesda menyatakan sangat puas/kepuasan rendah 50%. Melihat hasil penelitian tersebut untuk menjaga kepuasan pasien Jamkemas dan pasien Jamkesda supaya dua-duanya sama puas untuk semua jenis pelayanan hendaknya petugas pelayanan secara berkelanjutan mengevaluasi pelayanan Jamkesmas dan Jamkesda sehingga akan lebih banyak yang menggunakan layanan kesehatan yaitu Jaminan Kesehatan Masyarakat dan Jaminan Keshatan Daerah supaya pelayanan kesehatan bisa dijangkau oleh masyarakat miskin dengan biaya gratis.

 Kata Kunci : Tingkat Kepuasan, Pasien Jamkesmas, Pasien Jamkesda 

Published

2013-01-06